Mushalla Al-Ihsan yang terletak di Jalan Olah raga/Takraw No. Kelurahan Timbang Langkat Kecamatan Binjai Timur Kota Binjai berdiri sejak tahun 1960 an, dan telah beberapa kali mengalami perubahan bentuk, yang awalnya bangunannya terbuat dari dinding papan atap nipah dan lantai semen digunakan sebagi tempat mengaji bagi anak-anak karyawan maupun anak anak pensiunan karyawan PTP IX Kebun Timbang Langkat khususnya dan masyarakat pada umumnya pada sore hari dan hanya digunakan untuk sholat magrib dan Isya.
Seiring dengan perjalanan waktu dan meningkatnya kesadaran umat islam tentang pentingnya tempat ibadah khususnya untuk sholat berjama’ah dan tempat mengaji anak-anak, dengan bergotong royong masyarakat dan dibantu oleh para donatur Musholla Al Ihsan pada tahun 2005 dibangun seperti saat ini, namun peruntukannya masih hanya sebatas untuk tempat mengaji anak-anak dan sholat rawatib diwaktu magrib, isya dan subuh.
Sehingga pada tahun 2015 disepakati oleh pengurus dan jama’ah dilaksanakan sholat rawatib 5 waktu (Isya, Dzuhur, Ashar, Magrib dan Subuh) dan dilaksanakan pengajian setiap malam rabu minggu ke 2 dan minggu ke 4 serta dzikir bersama setiap menyambut Bulan Ramadhan dan kegiatan keagamaan lainnya.
pada tanggal 19 Juni 2020 Pada rapat pengurus beserta jama’ah dan masyarakat disepakati akan mengkaji PENINGKATKAN SETATUS MUSHOLLA AL IHSAN MENJADI MASJID AL IHSAN.
PERUBAHAN STATUS MUSHOLLA AL IHSAN MENJADI MASJID AL IHSAN diusulan kepada Ka. KUA Kec. Binjai Timur pada saat itu dijabat oleh Bapak Drs. ZULHAM, TMT 1 RAMADHAN 1442 H (13 April 2021 Hari Selasa) dan pelaksanaan sholat Jum’at perdana tanggal 4 Ramadhan 1442 H (bertepatan dengan tanggal 16 April 2021), sebagai Khotib sekaligus Iman adalah Al Ustd. SUHERMAN S.Pdi.
Demikian sekilas pandang tentang MASJID AL IHSAN KELURAHAN TIMBANG LANGKAT.
1 RAMADHAN 1442 H
Binjai, ---------------------------------
13 APRIL 2021 M